Derita Riki Penderita Tumor Mata Memantik Simpanti Anggota DPRD Jatim

Rabu, 23 Juni 2021 13:43 WIB
Reporter : Redaksi

 

Nganjuk, Abdirakyat.com – Perjuangan keras pasangan suami istri ( Maksum – Istiqoroh ) Warga Dusun Sekaran RT 02 RW 03 Desa Kelutan, Ngronggot untuk kesembuhan buah hatinya Riki Maulana ,7, yang menderita tumor mata akhirnya kandas.

Pasalnya, dari pihak RSUD Nganjuk ternyata belum memiliki dokter spesialis yang menangani penyakit tumor. Termasuk sarana medisnya ( alkes) juga tidak tersedia. Sehingga untuk mendapatkan tindakan medis, akhirnya Riki Maulana dirujuk ke Rumah Sakit dr. Soetomo Surabaya.

Itu seperti pengakuan salah satu perawat yang merawat Riki selama empat hari di kamar nomor 104 Ruang Bougenville bahwa RSUD Nganjuk memang belum memiliki dokter spesialis menangani tumor. Juga alat medisnya juga belum ada.

“Untuk segera mendapat penanganan medis kita rujuk ke Rumah Sakit dr. Soetomo,”ujar perawat yang enggan menyebut identitasnya.

Dengan petunjuk itu, akhirnya pada hari ini ( Rabu ,23/6/2021) Riki pulang dengan kondisi yang tidak ada perubahan sedikutpun seperti yang diharapkan kedua orangtuanya. Benjolan tumor dimata bagian kanan sebesar buah apel hanya dibalut kain kasa.

“Selama empat hari anak saya hanya diberi obat antibiotik,”tutur Istiqoroh saat ditemui di ruang Bougenville hari ini ( Rabu, 23/6/2021).

Saat ditanya gejala awal daging tumbuh di mata Riki dikatakan Istiqoroh muncul sejak umur 4,5 tahun. Menurut ibu beranak dua ini tanda awal muncul kutil sebesar beras di kelopak mata sebelah kanan.

“Semula saya tidak menduga kalau itu tumor . Saya tahu setelah periksa ke dokter mata di kediri juga klinik di warujayeng,”ujarnya.

Hasil diagnosa dokter ternyata benar, karena dari perjalanan waktu kutil sebesar beras terus bertambah besar hingga memasuki usia 6 tahun daging tumbuh tersebut sudah menutup mata Riki.

Karena keterbatasan biaya, pasangan pasutri ini mengaku tidak bisa berbuat banyak untuk mengobatkan anaknya agar terbebas dari tumor yang diderita selama hampir tiga tahun.

“Saya hanya mampu membawa Riki kedokter klinik. Selain itu saya hanya mampu beli obat herbal,”ujarnya juga.

Untuk diketahui, dijadwalkan Riki akan berangkat ke Rumah Sakit dr. Soetomo Surabaya pada hari Kamis, ( 24/6/2021) didampingi Kepala Desa Kelutan, Yuni juga pendamping dari Dinas Sosial Kabupaten Nganjuk. “Semoga ikhtiar kami berjalan lancar,”harapan Istiqoroh.

Dibalik keterbatasan orang tua Riki, tampaknya Allah memberi jalan. Dewa penolong mulai bermunculan dalam rangka meringankan beban warga miskin ini. Terbukti bantuan mulai mengalir . Tercatat dari Lazisnu, kelompok pegawai Kecamatan Ngronggot, Pemdes Kelutan termasuk andilnya salah satu anggota DPRD Provinsi Jawa Timur dari PDIP . (ad/yt/st)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

bannera
iklan-besar-fix

Berita Terpopuler

Berita Teknologi

Berita Politik

bannera

Berita Ekonomi